Jakarta masih saja menjadi tujuan utama para pelamar kerja untuk mendapatkan pekerjaan. Hal ini disebabkan oleh tingginya pendapatan yang didapat serta pengalaman. Namun, Jakarta bukanlah kota tempatnya orang malas. Dari pagi sampai pagi lagi, aktivitas kota Jakarta tiada hentinya.
Untuk itu, mendapatkan pekerjaan di Jakarta bisa sulit dan mudah dilakukan. Berikut cara mudah mendapatkan pekerjaan di Jakarta.
Cara Mendapatkan Kerja di Jakarta
Keterampilan
Cara mendapatkan pekerjaan di Jakarta yang pertama adalah mencari keterampilan baru. Jangan menyerah hanya karena Anda mendapatkan komentar tidak memiliki pengalaman untuk bekerja di suatu tempat. Karena itu, carilah keterampilan baru agar tempat Anda melamar mau mempertimbangkan keahlian Anda.
Network atau Jaringan
Saat ini, untuk mendapatkan pekerjaan Anda tidak perlu repot-repot mencari ke sana kemari. Karena sudah banyak media yang menyediakannya. Seperti media sosial. Manfaatkanlah hal-hal tersebut. Seperti mengikuti trainee yang diadakan baik offline maupun online, dan kegiatan lainnya. Manfaatkanlah hal tersebut untuk membangun citra Anda.
Resume yang Menarik dan Meyakinkan
Cara mendapatkan pekerjaan di Jakarta yang ketiga adalah dengan membuat resume yang menarik serta meyakinkan. Bagaimana caranya? Manfaatkanlah setiap pengalaman yang Anda dapatkan untuk membuat cerita tentang pencapaian Anda. Dari berbagai kegiatan yang dijalani di poin dua, selain membangun citra juga akan membawa Anda untuk berbaur ke teman-teman baru. Sehingga, jaringan dan pengalaman Anda lebih luas.
Dari jaringan yang luas juga, Anda bisa mendapatkan rekomendasi pekerjaan yang baik sesuai keahlian. Langkah selanjutnya tentu resume yang menarik perhatian HRD dan mampu meyakinkan mereka bahwa Anda layak di posisi tersebut.
Maksimalkan Penggunaan Smartphone
Ponsel pintar bisa menjadi salah satu hal yang sangat berperan penting dalam mencari pekerjaan. Karena kita bisa mengirim dokumen, email, dan lain sebagainya dari gawai yang dimiliki. Memang, cara mendapatkan pekerjaan di Jakarta yang satu ini sudah sangat lazim dilakukan. Bahkan malah lebih efektif daripada mencarinya ke sana kemari.
Pendidikan Tak Selalu Dibutuhkan
Memang, banyak perusahaan yang menerapkan kriteria tertentu untuk pegawainya, tetapi tidak semuanya. Karena tidak semua orang yang mendaptkan kesuksesan itu memiliki gelar akademis. Untuk itu, saat ini sebuah gelar tidak bisa dijadikan patokan langsung bagaimana berkarir di suatu perusahaan atau pekerjaan.
Pelatihan Karir
Cara mendapatkan pekerjaan di Jakarta selanjutnya adalah mengikuti pelatihan karir. Beberapa pelatih karir lebih menyukai bekerja sama dengan klien berkelompok. Untuk itu, cobalah untuk membentuk kelompok dan membagi biaya untuk setiap pelatih karir. Setidaknya hal ini akan memberikan nilai tambah untuk Anda dan kelompok Anda dalam mencari pekerjaan.
Bukti Sosial
Profil media sosial saja tidaklah cukup. Anda membutuhkan bukti nyata interaksi sosial yang Anda lakukan. Hal ini ditunjukkan dengan adanya penelitian tentang besarnya jumlah perekrut yang memeriksa kandidat potensial mereka. Cukup besar loh, yaitu lebih dari 90%. Bukan hanya itu, perekrut lebih menyukai pelamar kerja yang terlihat aktif bersosialisasi daripada mereka yang tidak tampak.
Kecil Itu Indah
Cara mendapatkan pekerjaan di Jakarta yang terakhir adalah kecil itu indah. Apa maksudnya? Tidak semua peruasahaan besar memberikan kamu kenyamanan, pun sebaliknya. Jadi, tidak ada salahnya memulainya dari yang kecil. Selain itu, Anda harus memperhatikan budaya kerja yang ada di sana agar Anda sendiri tidak mengalami kesulitan. Bersiap pada adanya perubahan juha menjadi faktor lain yang harus diperhatikam